Notifikasi "Voucher Telkomsel Tidak Dapat Digunakan di Regional Anda" maksudnya adalah kode voucher yang kamu masukkan tidak dapat digunakan karena voucher tersebut digunakan diluar regionalnya.
Penyebab Voucher Telkomsel Tidak Dapat Digunakan di Regional Anda
Telkomsel adalah provider yang menerapkan system zona untuk memberikan layanan kepada pelangganya, sehingga tidak heran jika terjadi perbedaan harga paket dari zona satu ke zona lainnya.
Tidak sampai disitu saja ada beberapa jenis layanan seperti paket internet yang bisa diaktifkan oleh pelangggan di zona 1 namun tidak bisa di aktifkan oleh pelanggan yang berada di zona lain.
Termasuk pada voucher telkomsel juga merapkan system zona, sehingga anda harus lebih teliti lagi untuk mengecek apakah voucher yang anda beli memang voucher untuk lokasi anda tinggal.
Untuk keterangan zona sudah tertulis secara jelas pada kertas voucher tersebut, dengan informasi ini bisa memudahkan kita untuk menghindari gagalnya mengisi voucher. Perlu kamu tau kalau harga paket, jumlah paket serta bonus yang diberikan berdasarkan sistem zona.
Karena itu harga dan jumlah paket di setiap daerah tidak sama kecuali kamu berada didalam zona yang sama, jadi di suatu daerah ada harga paket telkomsel murah dan ditempat lain ada yang mahal.
Begitu pula dengan voucher visik yang cara mengisikannya dengan digesek, harga sudah pasti berbeda di zona yang satu dengan zona yang lain.
Bedanya pada bagian depan voucher tertera wilayah regional dimana voucher tersebut bisa digunakan, sayang sekali tulisannya sangat kecil dan jarang dibaca.
Dari jenis paket dengan metode pembelian dengan pulsa hingga dalam bentu voucher, metode pengisian dengan voucher hingga kini masih banyak peminatnya, dan hampir setiap provider memiliki paket dalam bentu voucher, bahkan provider terbesar yaitu telkomsel saja masih megneluarkan voucher kuota.
Namun pengisian voucher sering terjadi kendala, yang sering dialami oleh pelanggan telkomsel salah satunya adalah mendapatkan notifikasi voucher telkomsel tidak bisa digunakan di regional anda , selain hal tersbut masih ada banyak lagi keluhan yang lainnya.
Penyebab Pertama : Ulah Pedagang Nakal
Dari penjelasan singkat admin diatas, intinya pada setiap voucher dibagian depan ada keterangan dimana voucher telkomsel bisa digunakan.
Permasalahannya ada di pedagang nakal yang posisinya diatas penjual outlet dan dibawah distributor, mereka selalu memanfaatkan harga murah untuk membeli paket voucher di zona tertentu dan menjual kembali di zona atau regional yang mahal agar dapat untung besar.
Banyak sekali penawaran paket internet untuk pelanggan setia telkomsel, namun anda harus lebih jeli lagi untuk aktivasinya, karena setiap paket memiliki ketentuan yang berbeda-beda sehingga ada pelanggan yang gagal aktivasi
Tentu penjualan ini tidak langsung satu paket, biasanya dicampur dengan satu zona yang sesuai. Akhirnya voucher yang beda zona dibeli pelanggan kemudian di isikan ke nomornya hampir bisa dipastikan akan muncul notifikasi ini.
Untuk penyebab pertama ini nantinya yang akan menerima "marah" nya konsumen pasti penjual outlet yang bertemu langsung oleh pembeli, padahal pelaku nakalnya bukan mereka.
Penyebab Kedua : Zona Berubah, Barang Lama Masih di Pasaran
Penyebab kedua ini paling sering terjadi dan mendominasi munculnya notifikasi Voucher Telkomsel Tidak Dapat Digunakan di Regional Anda.
Kadang pada waktu tertentu di awal tahun (biasanya) pihak telkomsel merubah susunan zona ataupun kebijakan regional pada paket voucher.
Permasalahannya ada ketika barang lama masih ada dioutlet tapi zona atau kebijakan regional sudah berubah, dengan begitu notifikasi tidak dapat digunakan akan muncul.
Untuk penyebab kedua ini, kita sebagai pembeli dan penjual outlet sepertinya tidak bisa berbuat banyak karena syarat dan ketentuan sepenuhnya milik pihak Telkomsel.
Cara Mengatasi Voucher Telkomsel Tidak Dapat Digunakan di Regional Anda
Pada saat kode voucher kamu tidak bisa di gunakan, maka pop up notifikasi yang muncul yaitu “Maaf voucher tidak dapat di gunakan di region anda. Info lebih lanjut hubungi 188″. Jika muncul seperti ini kamu cukup klik “OK” saja.
Sebagai penutup, sejauh yang admin arunapasman tau belum ada cara untuk membypass notifikasi Voucher Telkomsel Tidak Dapat Digunakan di Regional Anda ini.
Cara paling baik yang bisa dilakukan hanya mengembalikan voucher tersebut kepada penjual, jika ternyata tidak bisa dikembalikan karena aturan dagang (barang yang sudah dibeli tidak bisa dikembalikan) ya jadikan pelajaran untuk mengecek regional voucher sebelum digesek.
Memang paket internet voucher lebih murah daripada yang lain, karena itu resiko ini pasti ada. Karena itu menurut admin arunapasman sih paket yang paling aman bawa nomor kamu ke penjual dan belilah paket reguler, dengan begitu kalau paket sudah masuk pasti langsung bisa digunakan.
Kesimpulan
Apabila pada saat mengisi voucher telkomsel kemudian terdapat notifikasi pop up seperti "tidak bisa digunakan di regional anda" maka ada dua kemungkinan yang terjadi yaitu anda menggunakan voucher telkomsel dengan berbeda zona, kemungkinan yang lain lokasi anda tidak terbaca oleh system, oleh sebab itu silahkan aktifkan data selulernya.
Yang terpenting untuk menghindari gagal isi ulang vouher adalah silahkan untuk melakukan pengecekan sederhana mulai dari lokasi yang tertera pada voucher apakah sudah sesuai dengan lokasi kita dan pengecekan dari status voucher tersebut apakah sudah digunakan atau belum.
Sehingga sangat disarankan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan silahkan untuk melakukan pengecekan ditempat penjualnya.